Lompat ke konten
Filter by Kategori produk
Container Box
Kamar Mandi
Kursi
Lemari & Laci
Meja
Tanpa kategori
Filter by Kategori
Informasi
Uncategorized @id
Filter by Kategori produk
Container Box
Kamar Mandi
Kursi
Lemari & Laci
Meja
Tanpa kategori
Filter by Kategori
Informasi
Uncategorized @id

Inspirasi Desain Interior Japandi, Cocok Untuk Desain Rumah 6×10

Japandi merupakan singkatan dari Japanese-Scandinavian. Merujuk pada namanya, Japandi adalah gabungan dari 2 desain interior budaya Jepang dan Skandinavia. Desain ini mengusung gaya interior yang mengutamakan fungsionalitas, esensialisme, dan kesederhanaan. Ketiga aspek tersebut menciptakan estetika yang minimalis, bersih, terang, dan luas. Berikut Japandi style yang bisa diadopsi untuk desain rumah 6×10:

1. Japandi Natural

Desain Japandi natural mengedepankan tampilan dan nuansa yang alami dalam hunian. Suasana natural ini didapat melalui penggunaan hiasan dan perabot rumah tangga yang menggunakan warna muda hingga medium misalnya warna beige, krem, dan light walnut pada dinding, pintu hingga pembatas ruangan. Untuk menambah kesan alami, Anda dapat menempatkan tanaman indoor di beberapa sudut ruangan menggunakan POT TANAMAN HIAS MINIMALIS dari Susan yang memiliki desain minimalis untuk style Japandi natural.

2. Japandi Modern

Desain Japandi modern tak hanya mengutamakan estetika, tapi juga memiliki sentuhan elegan serta kemewahan. Perabot dan dinding didominasi dengan warna yang cenderung gelap seperti hitam, abu tua maupun biru tua. Warna gelap ini dapat dipadukan dengan hiasan aksen metal seperti warna emas atau brass yang dapat di aplikasikan pada gagang lemari dapur atau bingkai lampu gantung. Selain warna, desain Japandi modern ini juga dapat menggunakan motif marmer yang disatukan dengan warna netral hingga menjadi satu kesatuan untuk tampilan yang elegan.

3. Japandi Klasik

Japandi Klasik merupakan salah satu konsep desain interior yang menggabungkan konsep Japandi dengan klasik modern yang tegas dan bermotif. Penggunaan perabot dengan bentuk dan motif dekoratif , serta gaya Japandi klasik lebih menonjolkan warna-warna pastel seperti RAK SUSUN SERBAGUNA dari Maxima untuk menerapkan space-saving pada hunian serta dapat memberi kesan lembut dan menawan pada hunian. Selain itu, penggunaan gagang pintu bulat atau panjang pada lemari pakaian atau kabinet dapur juga menjadi ciri gaya interior ini.

4. Japandi Industrial

Mengusung konsep interior dengan kesan maskulin, tangguh, tegas, dan sederhana, gaya Japandi Industrial memiliki ciri khas yang erat kaitannya dengan desain industrial. Di antaranya dengan memanfaatkan penggunaan bahan raw atau mentah dan material seperti beton hingga bata. Elemen-elemen tersebut kemudian dipadukan dengan berbagai macam furnitur seperti KURSI MAKAN PLASTIK dan LACI PLASTIK yang multifungsi dengan corak medium-dark. Pemilihan furnitur yang demikian dilakukan untuk menerapkan space-saving pada hunian.

Itulah sederet desain rumah 6×10 dengan gaya Japandi yang bisa Anda terapkan. Dengan desain yang menarik dan sederhana, gaya Japandi juga sangat fleksibel dan mengedepankan nilai fungsional. Semoga bisa jadi inspirasi untuk diaplikasikan di rumah, ya. Anda bisa mendapatkan peralatan rumah tangga berkualitas untuk desain interior Japandi di Maxima Furniture. Untuk distributor / supplier Maxima Furniture juga menyediakan produk dengan aneka model, ukuran, dan warna yang lengkap. Diproduksi oleh CV Wahana Surya dengan menggunakan bahan baku plastik yang berkualitas dan diproses dengan mesin modern yang berkapasitas tinggi, menghasilkan produk yang berkualitas dan mutu terjamin serta memiliki harga produk yang sangat kompetitif guna mendukung bisnis beberapa agen perabotan plastik dan distributor perabotan plastik yang tersebar di seluruh Indonesia.

CV Wahana Surya sudah mempunyai beberapa merk di antaranya :

Susan Plastic Houseware yang menyediakan segala perlengkapan kebutuhan rumah tangga seperti bak mandi bayi, baskom, food pack, keranjang, container box, tong air dan masih banyak lagi.

Deliplas menyediakan perlengkapan rumah tangga modern dan berkualitas tinggi seperti rak piring, timba air atau ember, container box, papan cuci dan masih banyak lagi. 

Maxima Furnitures terdiri dari produk furniture seperti kursi makan, kursi anak, meja, laci susun, lemari susun, rak serbaguna dan masih banyak lagi.

Delipack menyediakan berbagai macam ukuran dan bentuk thinwall.